(was Rainbow Cake and Ombre Cake)
Ni sebenarnya project bulan kemarin, waktu Ais, my little princess ultah. Pengen lemesin tangan lagi, setelah lama banget ga maen BC. Mumpung Ais ultah, jadilah dia "korban percobaan" (kejam banget deh bahasanya...xixixi...). Percobaan resep BC, percobaan homemade cheese cream, percobaan bikin Rainbow Cake dan Ombre Cake, serta percobaan dekor setelah lama vakum. Setelah liat hasilnya...yah...not badlah (muji diri sendiri boleh dong... :-p).
Untuk ultah kali ini, aku bikin 2 macam dengan 1 resep. Yang bentuk kotak tu Ombre Cake, sementara yang bulat tu Rainbow Cake. Rainbow karena warna warni seperti pelangi, sementara konon katanya dinamai Ombre (katanya dari bahasa perancis yg artinya bayangan) karena warnanya yang bergradasi, dari muda ke tua. Untuk yang ombre aku pake warna hijau. Resepnya aku pakai resep Green Ombre Cake-nya bu Fatmah Bahalwan, sang pendiri komunitas NCC. Resep ini kudapat dari milis NCC. Harusnya sih dioven, cuma karena keterbatasan loyang yang kupunya, adonan akhirnya kukukus. Lumayan juga kok hasilnya. Enak... Trus, dari resep ini juga aku bikin Rainbow Cake-nya. Kan tinggal warnanya aja yang dirubah jadi warna rainbow.
ni copy resep yang kupake :
Green Ombre Cake
Bahan A :
12 btr Telur
300 gr gula
pasir
20 gr emulsifier
1 sdt vanillie
Bahan B:
260 gr tepung
terigu
20 gr susu bubuk
20 gr maizena
Bahan C
150 gr mentega, lelehkan.
1 sdm pasta susu -------------------> aku ga punya, jadi kuskip.
Bahan D:
350 gr Butter Cream siap
pakai
350 gr Cream Cheese
Bahan E:
200 ml simpel sirup
Bahan F:
Pasta Pandan
Cara membuat :
1.
Kocok Bahan A hingga kental, masukkan bahan B
sambil diayak, tuangi bahan C aduk balik hingga rata.
2.
Bagi adonan menjadi lima (aku jadi 4 aja), masing-masing diberi Bahan
F bergradasi mulai paling tua hingga paling muda.
3.
Paling tua 2 sdm pasta pandan, lanjut 1 sdm, 1
sdt, ½ sdt, 2 tetes. Masing-masing tuang dalam loyang diameter
20cm. oven hingga matang, dinginkan.
4.
Kocok bahan D hingga lembut, sisihkan.
5.
Penyelesaian :
-
Letakkan satu lapis cake
warna paling tua, perciki dengan Bahan E, poles dengan 100gr bahan D. Lanjutkan dengan warna berikutnya
yg lebih muda dan seterusnya hingga paling atas paling muda.
6.
Terakhir, poles seluruh permukaan cake, hias
dengan sisa krim yg diberi warna bergradasi.Sorry, lupa foto slice Rainbow Cake-nya. Akhirnya dicrop aja dari foto setelah cake dibagi-bagi. jadinya kurang cantik dan jadi blur...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar